Contact Form

 

Budi G, Kadep. Sosekbud KAMDA Kepri

Penutupan Dauroh Marhalah (DM) 1 KAMMI Komisariat Batam yang berlangsung pada pukul 11.30 WIB di SMP-IT dihadiri oleh Kepala Departemen Sosekbud KAMMI Daerah Kepri, Budi Gunawan. Budi hadir mewakilkan ketua umum KAMDA Kepri, Raja Dachroni yang tidak bisa hadir karena sedang melanjutkan studi S2nya di Pekanbaru, Riau.

Dalam refleksi penutupan DM 1 ini budi membacakan surat Al Anfal ayat 60 :

“Siapkanlah untuk menghadapi mereka kekuatan apa saja yang kalian sanggupi dan dari kuda-kuda yang ditambatkan untuk berperang (yang dengan persiapan itu) kalian menggentarkan musuh Allah dan musuh kalian serta orang-orang selain mereka yang tidak kalian ketahui sedangkan Allah mengetahuinya”.  (QS al-Anfal [8]: 60)

Ia berharap peserta yang mengikuti DM 1 ini mampu menjadi generasi pewaris yang akan mengeksiskan KAMMI Komisariat Batam dan memanfaatkan KAMMI sebagai sarana menegakkan agama islam.

“Kehadiran kita disini adalah sebagai jundi-jundi yang siap untuk menegakkan agama Allah SWT. Untuk itu kita harus siapkan fisik dan ilmu yang kita miliki dalam membantu agama Allah SWT, karena Sesungguhnya Allah SWT akan membantu kita pula.”ujar Budi. 

Selain itu ia meminta kepada peserta agar ketika nantinya menjadi kader KAMMI meluruskan niatnya untuk menjadikan KAMMI sebagai sarana beribadah juga. Ia menegaskan KAMMI bukanlah organisasi yang hanya menuntut kader yang jago berorganisasi saja.

“Ketika masuk KAMMI maka niatkanlah untuk beribadah, karena KAMMI adalah organisasi dunia dan akhirat sehingga tidak hanya mendidik kadernya untuk jago berbicara, namun juga meningkatkan ibadahnya” ucapnya.

Budi juga menerangkan lokasi batam yang berada di perbatasan menjadi salah satu tantangan dakwah tersendiri bagi kader KAMMI Batam.

“Letak Batam yang berdekatan dengan Negara lain membuat Batam rentan dengan budaya-budaya asing yang tidak baik sehingga ini menjadi salah satu perjuangan yang berat untuk kawan-kawan di Batam.” Terang Budi.

Namun ia berharap kader KAMMI Komisariat Batam tidak menyerah dalam berdakwah. Untuk itu ia mengungkapkan bahwa orang-orang yang sudah mengenal dakwah dan mundur meninggalkannya justru ibarat rayap-rayap peradaban.

 “Ketika mundur dari dakwah berarti kita memilih menjadi rayap-rayap peradaban yang justru akan menggerogoti zaman”ungkapnya.

Di akhir refleksi ia menjelaskan ada beberapa kelompok yang biasanya terbentuk setelah pelaksanaan DM 1. Menurutnya Kelompok ini tidak hanya akan muncul di batam, namun juga di daerah lainnya.

“ada 3 kelompok yang akan ada di KAMMI,yaitu ada yang aktif liqo dan aktif berorganisasi, ada yang aktif liqo namun tidak aktif berorganisasi, serta ada pula yang tidak aktif di kedua-duanya. Silahkan dipilih mau masuk kedalam kelompok yang mana?” tutur Budi.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam


Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) komisariat Batam menggelar Latihan Kepemimpinan Bangsa Tingkat 1 atau Dauroh marhalah 1 di komplek pendidikan islam terpadu, Tiban. Kegiatan pelatihan yang digelar selama 3 hari 2 malam ini digelar dari hari jumat (17/2) hingga minggu (19/2).

Master of Training, Suherman Riadi menjelaskan pelatihan ini diikuti oleh mahasiswa yang berasal dari perwakilan berbagai universitas di kota Batam.  

“pelatihan ini merupakan gerbang bagi peserta untuk masuk sebagai kader KAMMI komisariat batam, dan pesertanya adalah mahasiwa dan mahasiswi dari berbagai kampus yang ada di kota Batam”ujar Suherman

Salah satu peserta pelatihan ini yang merupakan mahasiswa Politeknik Negeri Batam, Ismail mengungkapkan bahwa keikutsertaan dalam pelatihan ini adalah untuk memahami pergaulan mahasiswa secara islami dan juga bergabung bersama KAMMI komisariat batam.

“saya ingin memngetahui bagaimanakah pergaulan mahasiswa sesungguhnya di dalam islam, selain itu saya juga ingin bergabung berdakwah bersama kawan-kawan di KAMMI komisariat Batam”ungkapnya.

Begitu pula Rajali yang merupakan mahasiswa Universitas Riau Kepulauan mengatakan alasannya mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh KAMMI Komisariat Batam adalah untuk mendalami lagi keilmuan islamnya

“alasan saya mengikuti DM satu ini untuk mendalami ilmu dan wawasan keislaman saya, dan juga untuk menambah pengalaman serta kawan baru” ucap Rajali

Ia juga mengatakan melalui pelatihan ini ia dapat menambah pengalaman, dan wawasan yang bermanfaat untuk dirinya. Hal ini karena materi yang diberikan selama pelatihan kepada peserta adalah materi yang berkaitan erat dengan pengembangan diri dan pergerakan kemahasiswaan.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam


Depatemen Kebijakan Publik (DKP) KAMMI Komisariat Batam menyepakati diadakannya kajian rutin sebagai tindak lanjut dari kunjungan media dan diskusi jurnalistik yang lalu. Kajian rutin tersebut akan didukung dengan dibentuknya team diskusi oleh DKP KAMMI Komisariat Batam.

Menurut share info dari Suherman Riadi, staf DKP KAMMI Komisariat Batam dalam forum Diskusi DKP KAMMI Batam, Diskusi ini terbuka untuk seluruh kader KAMMI.

"DKP KAMMI Batam telah membentuk team diskusi sebagai tindak lanjut dari kunjungan media dan diskusi jurnalistik yang lalu. Team diskusi ini terbuka bagi semua kader PK KAMMI Batam, terutama untuk team DKP itu sendiri." tulisnya.

selain itu ia juga menjelaskan bahwa diskusi ini akan dilaksanakan seminggu 2 kali dengan waktu pertemuan yang diefektifkan semaksimal mungkin.

"Waktu diskusi setiap pertemuannya maksimal 1,5 jam dan hari yang disepakati untuk diskusi adalah, Kamis sore ba'da ashar di serambi Masjid Raya Batam, dan sabtu pagi jam 09.00 di seputaran Batam Centre." tambahnya.

Total comment

Author

KAMMI_Batam

DM 1 : Ikuti Atau Anda Akan Rugi



Pelaksanaan Dauroh Marhalah 1 (DM 1) atau yang lebih akrab disebut dengan Latihan Kepemimpinan Bangsa tinggal menghitung hari. Kegiatan ini akan digelar selama 3 hari terhitung dari hari jumat (17/02) hingga hari minggu (19/02) di Kompleks pendidikan terpadu (SDIT dan TKIT) yang berlokasi di Tiban.

Menurut kepala departemen kaderisasi KAMMI Komisariat Batam, Mashita Ulfah pada DM kali ini pihaknya melakukan pembatasan jumlah peserta agar suasana pelatihan lebih kondusif

“peserta untuk DM 1 kali ini memang kita batasi hanya berjumlah maksimal 40 orang saja agar lebih kondusif. Dan saat ini sudah lebih dari setengahnya yang mendaftar mau ikut” kata Mashita

Ia menjelaskan bahwa saat ini peserta yang mendaftar berasal dari berbagai kampus di kota batam, yakni UNRIKA, UNIBA, Politeknik Negeri Batam, UIB, UPB, dan UT.

Bagas Cindarbumi yang merupakan salah satu staf kaderisasi menambahkan bahwa acara pelatihan ini merupakan acara yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan kompetensi dan wawasan seorang mahasiswa.

“melalui DM ini mahasiswa akan mendapatkan wawasan dan kompetensi yang tidak akan mereka dapatkan di bangku perkuliahannya. Selain itu ada banyak manfaat lagi yang akan didapatkan oleh peserta yang mengikuti kegiatan ini nantinya. Untuk itu sangat rugi sekali orang yang menyia-nyiakan (tidak mengikuti) kegitan ini”ujarnya

Untuk kawan-kawan yang mau ikut buruan hadirilah Technical meetingnya hari ini (kamis, 16/02) di Lantai 3 Masjid Raya Batam pada jam 16.30 WIB

Contact Person:
ikhwan : 0857 6524 1416 (Bagas Cindarbumi)
akhwat : 0856 6813 2998 (Mashita Ulfah)

Total comment

Author

KAMMI_Batam


Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Komisariat Batam menghimbau agar generasi muda tidak sekedar ikut-ikutan dalam merayakan valentine day. Hal ini disampaikan oleh bidang kaderisasi KAMMI Komisariat Batam, Puri suryani.

Ia menilai pentingnya pemahaman generasi muda terhadap valentine day sehingga tidak terjerumus dalam perbuatan-perbuatan yang bertentangan dengan nilai agama dan kesusilaan.

"kebanyakan generasi muda yang merayakan valentine adalah karena ikut-ikutan saja. oleh karena itu, hendaknya generasi muda memahami dulu setiap hal sebelum bertindak agar tidak salah langkah"kata puri.

Sementara itu, Ketua Remaja Masjid Raya Batam (RMRB), Bagas Cindarbumi pun sependapat dan mendukung dengan pernyataan KAMMI tersebut. Menurutnya Valentine day merupakan salah satu dampak negatif dari arus globalisasi yang masuk ke Indonesia.

"valentine day itu dampak negatif globalisasi yang masuk ke indonesia. semoga generasi muda kita tidak menirunya dalam menunjukkan rasa kasih sayangnya. apalagi sampai menunjukkan kasih sayang sampai ke seks bebas seperti di negeri asalnya valentine day ini" ujar Bagas.

Bagas berharap agar generasi muda tidak menyalah artikan hari kasih sayang dengan perbuatan-perbuatan seperti hura-hura dan seks bebas. Untuk itu RMRB dan KAMMI terus menghimbau generasi muda melalui jejaring sosial untuk tidak merayakan Valentine Day.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam

Mahfud Kirim Pesan Ke Idhar

Nurul Mahfud, Ketua umum PK KAMMI Batam
Ketua Umum Pengurus Komisariat (PK) KAMMI Batam menyampaikan bahwa dirinya mengirimkan sebuah pesan kepada kepala departemen Sosial masyarakat KAMMI komisariat Batam, Idhar Humain. ketika ditanyai apakah pesan tersebut menyangkut persoalan pertanyaan idhar mengenai Musyawarah Komisariat (MUSKOM) beberapa waktu yang lalu, Mahfud mengatakan kalau pesan ini tidak ada hubungannya dengan pertanyaan tersebut.

"memang benar saya mengirimkan pesan ke email idhar, namun pesan itu tidak ada hubungannya dengan pertanyaan idhar beberapa hari yang lalu tentang MUSKOM" kata mahfud.

mahfud menuturkan bahwa pesan yang ia kirim tersebut berisi tentang saran-saran dari dirinya untuk pengembangan program PAL ALIF ke depannya. namun mahfud enggan menjelaskan ketika ditanyakan apa isi detail dari saran tersebut.

"intinya pesan itu isinya adalah saran saya untuk kegiatan sosmas. Saat ini kan sosmas sedang menyusun kurikulum  dan silabus untuk PAL ALIF"tuturnya.

untuk itu ia berharap saran darinya tersebut dapat membantu proses penyusunan kurikulum dan silabus PAL ALIF.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam


Sabtu 11 Februari 2012,  DKP KAMMI Batam melaksanakan kunjungan media dan diskusi jurnalistik di Haluan Kepri. Diskusi ini dihadiri oleh Bidang Networking DKP KAMMI Batam, Herman DhieNova, Bidang Administrasi DKP KAMMI Batam,  Gunawan dan kader KAMMI Batam lainnya Rifki Arya,  Aprin

Rombongan tiba di kantor Haluan Kepri pukul 13.20 WIB, dan disambut langsung oleh Kepala HRD Haluan Kepri, Fery Harianto. Bersama beliau kami di terima di ruang diskusi Haluan Kepri, di Lantai Dasar.

Sebelum diskusi lebih serius masuk ke pertanyaan-pertanyaan, acara ini dimulai dengan ramah tamah dan perkenalan diri peserta dengan pihak Haluan Kepri yang diwakili langsung oleh Pak Fery Harianto.

Beberapa topik yang menjadi bahan diskusi pada kunjungan kali ini adalah tentang Media "yang terbeli", plagiator dalam dunia jurnalistik, Membangun Media Kampus, juda topik program synergisitas antara media Haluan Kepri dan KAMMI yang dapat dijajaki menjadi topik pembahasan yang cukup interaktif pada kunjungan ini.

Diskusi ini berakhir pada pukul 14.40 WIB, dan di akhiri dengan penyerahan buah tangan/oleh-oleh dari DKP KAMMI Batam untuk Haluan Kepri.

Demikianlah gambaran singkat acara kunjungan media dan diskusi jurnalistik yang telah diselenggarakan sabtu lalu, untuk hasil dan follow-up dari kunjungan ini akan menjadi bahan diskusi departemen kebijakan publik pada senin, 13 Feb '12 mendatang. Bagi, temen-temen dari DKP yang ingin hadir pada diskusi DKP senin mendatang, dapat konfirmasi di forum ini atau langsung konfirmasi ke Purnama (085762307908)


Total comment

Author

KAMMI_Batam

Departemen Kaderisasi akan menggelar nonton bersama film “Kingdom of Heaven” besok (sabtu,11/02/2012) di lantai dasar Masjid Raya batam pada pukul 15.00 WIB. Film Kingdom of heaven merupakan sebuah film yang menceritakan kepahlawan shalahudin Al Ayyubi atau yang lebih dikenal oleh bangsa barat dengan nama saladin dalam membebaskan palestina di masa perang salib. 

Koordinator acara ini, Bagas Cindarbumi mengatakan bahwa kegiatan ini sebenarnya merupakan Madrasah KAMMI 1 (MK 1) yang dikemas sedemikian rupa agar memberikan semangat kepada para kader.

“ini merupakan agenda rutin mingguan kita yaitu MK 1, hanya saja kali ini kita kemas dalam acara nonton bareng film perjuangan shalahudin al ayyubi agar semangat kawan-kawan yang hadir meledak meletup” ujar Bagas.

Bagas menambahkan dalam acara nonton bareng ini akan dihadiri juga oleh Ustad Nanang Alamsyah yang akan menerangkan nilai-nilai yang terkandung dalam film tersebut. Selain itu ia juga menjanjikan akan memberikan softdrink gratis bagi kawan-kawan yang datang di awal.

“kita juga mengundang ustad nanang yang akan menyampaikan hikmah dari film tersebut dan sekedar mengingatkan bahwa kawan-kawan yang datang duluan akan kita berikan softdrink gratis” tambahnya.(KBN)


Total comment

Author

KAMMI_Batam
Sabtu, (11/02) 2012 Pukul 13.00 WIB DKP KAMMI Komisariat Batam akan mengadakan kunjungan ke Kantor Harian Haluan Kepri. Hal ini dilakukan dalam rangka memperingati hari Pers. Seluruh kader diharapkan dapat ikut berpartisipasi dalam kunjungan ini, terutama kader alumni Training Jurnalistik. 
Kunjungan ini juga dimaksudkan untuk menjadi lanjutan pasca Training Jurnalistik. Agar kegiatan Training Jurnalistik kemarin tidak hanya sampai kemarin saja. Melainkan menjadi titik awal Kader KAMMI menjadi Intelektual dalam menulis. Karen itu pentingnya kehadiran alumni Training Jurnalistik untuk dapat mengikuti kunjungn ini seperti dkata Suherman Riadi yang merupakan koordinator DKP bidang Networking.
"khusus alumni Training Jurnalistik [TJ] diharapkan dapat hadir dan turut serta" tutur Herman.
 
Bagi kader yang ingin ikut silahkan konfirm ke no ini
Cp :
085762009747 (Herman)
085762307908 (Purnama)
 

Total comment

Author

KAMMI_Batam
Temu Ramah bersama Polda Kepri
Departemen Kebijakan Publik (DKP) KAMMI Batam hadir dalam agenda temu ramah Direktur intelkan Polda Kepri, Kombes pol Wahyu Suyitno. Agenda temu ramah ini dilaksanakan hari ini (08/02) di hotel PIH, Batam Centre pada pukul 11.30 WIB. Dalam agenda temu ramah sekaligus makan siang bersama ini hadir juga OKP dan gerakan mahasiswa sekota Batam.

Kombes pol Wahyu Suyitno mengatakan bahwa agenda ini dilaksanakan dalam rangka silahturahimnya bersama OKP dan gerakan mahasiswa sekota Batam.

“jadi agenda makan siang bersama ini dalam rangka kami ingin menjalin silaturahim dengan OKP dan gerakan mahasiswa sekota Batam” ujarnya

Dalam bincang-bincang yang berlangsung, Ketua DKP KAMMI Batam, Purnama yang hadir bersama dengan rifki Arya mengenalkan KAMMI Batam sebagai gerakan yang tidak hanya fokus pada urusan politik namun juga terkait sosial kemasyarakatan.

“selain memiliki departemen di bidang kebijakan publik, KAMMI Batam juga memiliki departemen sosial masyarakat. Dan saat ini kami memang sedang lebih banyak focus membangun desa binaan di kampung belian” papar purnama.

Agenda yang berlangsung hingga pukul 13.00 WIB ini juga sempat berdiskusi bersama terkait permasalahan dan isu yang sedang berkembang baik di tingkat daerah maupun nasional, salah satunya menyinggung terkait nasib ketua umum partai demokrat, Anas Urbaningrum yang sedang diguncang dengan kasus korupsi.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam
Idhar Humain
Kepala departemen sosial masyarakat PK KAMMI Batam, Idhar Humain kembali mempertanyakan waktu Musyawarah Komisariat (MUSKOM) PK KAMMI Batam periode 2011/2012. Pertanyaan tersebut dilontarkannya dalam rapat BPH kemarin (07/11). Idhar mengungkapkan pentingnya kepastian tanggal MUSKOM agar setiap departemen tidak bingung dalam membuat program.

“jadi kita kapan muskomnya?, kalau bisa segera di pastikan karena sosmas memiliki rencana untuk membuat sebuah terobosan lagi.” Tegurnya

Hal ini juga sempat dikeluhkan oleh departemen Kebijakan Publik (DKP) KAMMI Batam. Ketua DKP KAMMI Batam, Purnama mengungkapkan bahwa ia sempat menunda salah satu program besarnya karena mengira di bulan maret akan MUSKOM sesuai dengan MUSKOM tahun sebelumnya yang digelar di Bulan Maret.

“dulu (Bulan Januari) kita memang sempat merencanakan sebuah agenda besar untuk bulan maret sekaligus dalam rangka milad KAMMI, namun mengingat bulan Maret sudah MUSKOM kami membatalkannya” keluh Purnama.

Rencana MUSKOM yang sebelumnya telah diagendakan pada bulan maret tiba-tiba berubah setelah Bina Komisariat KAMDA Kepri, Armat Juang mengatakan kepada BPH KAMMI Batam bahwa MUSKOM KAMMI Batam di tahun 2012 ini digelar pada bulan Agustus. Menurutnya hal ini dikarenakan masa kepengurusan dihitung setelah Pelantikan bukan setelah MUSKOM pengurus sebelumnya.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam
Batam. 23 January 2012 Pal Alif resmi di Launching. Hingga saat ini telah terhitung dua kali pertemuan. Antusias anak-anak Pal Alif dalam mengikuti program ini sangat luar biasa. Terbukti dengan kehadiran mereka di Rumah Ceria Alif tiap pekannya. Melihat keseriusan dan semangat mereka, Nurul Mahfud Ketua Umum KAMMI Komisariat Batam meminta Sosmas segera menyusun Silabus untuk program Pal Alif. “Agar manfaat dari pembinaan ini dapat terukur serta terstruktur dengan baik, sebaiknya SOSMAS mulai menyusun Silabus sebagai pedoman pengajaran untuk mentor” Kata Mahfud. Karena saat ini Pal Alif masih bersifat orientasi antara anak-anak dan mentornya.
“Hingga saat ini pembelajaran di PAL ALIF masih bersifat orientasi antara anak-anak dengan mentornya.” Ujar Idhar Humain
Terkait dengan permintaan Ketua Umum tersebut , Idhar humain mengatakan ia memang sudah mulai membentuk tim penyusun Silabus yang ditargetkan akan selesai dan digunakan setelah DM1 selesai.
“Kita sudah bentuk tim penyusun silabus yang terdiri dari kader KAMMI yang memang memiliki background sebagai pengajar, dan ditargetkan akan selesai sesegera mungkin. diharapkan setelah DM nanti, silabus ini dapat mulai kita gunakan sebagi pedoman pengajaran” Ungkap Idhar.
Semoga saja Silabus ini menjadi langkah selanjutnya yang membawa Pal Alif lebih baik lagi. Serta semangat tak hanya tertanam pada anak-anak Pal Alif saja, tetapi juga pada mentor-mentornya. Mari berbagi senyum untuk sesama. Bersama KAMMI Bergerak Tuntaskan Perubahan!!
(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam
Kepala departemen kebijakan publik PK KAMMI Batam, Purnama menilai masih sangat kurangnya minat kader terhadap permasalahan terkait kebijakan publik di kota Batam. Hal tersebut di ungkapkannya setelah ia menghadiri kegiatan PAL ALIF.

“kader KAMMI Batam ini sepertinya memang lebih berminat berurusan dengan yang berhubungan dengan sosial kemasyarakatan dibandingkan kebijakan publik, lihat saja dari kehadiran kader saat ini yang begitu ramai, berbeda dengan kalau departemen KP ketika membuat kajian.” Ungkap purnama.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum PK KAMMI Batam, nurul mahfud tidak mempermasalahkan karena baginya yang penting adalah kader mau bergerak dan tetap saling menjaga ukhuwah antara setiap departemen.

“biarkan kader bergerak sesuai minatnya masing-masing, yang suka sosial kemasyarakatan mari bergerak bersama, yang suka kebijakan publik mari juga bergerak bersama, yang penting adalah setiap kader kammi harus saling mendukung antara program satu departemen dengan departemen lainnya” ujar mahfud.

Selain itu mahfud juga meminta agar departemen KP tetap bergerak dengan membuat program-program yang akan membuat kader juga memiliki minat terhadap KP.

“tentunya KP jangan jadi malas bergerak hanya gara-gara minat kader di KP sedikit, tetaplah membuat program yang bisa menambah pengetahuan dan wawasan kader di bidang kebijakan publik sehingga minat terhadap KP pun akan tumbuh dengan sendirinya”ujarnya

Untuk itu, agar sisi intelektual kader di bidang kebijakan publik tetap terjaga, departemen Kebijakan Publik PK KAMMI Batam akan meluncurkan SMS UI. Purnama menjelaskan SMS UI merupakan SMS Update Info yang akan membuat kader tidak ketinggalan informasi yang sedang beredar atau berkembang di Batam pada khususnya.

“berbeda dengan SMS yang biasanya berisi tentang taushiyah, SMS UI ini akan membuat kader tidak ketinggalan informasi, karena selama ini kami melihat kerena kesibukannya kader itu sering ketinggalan informasi di kota Batam karena ditengah kesibukannya tidak sempat membaca Koran maupun menonton tv. Dengan SMS ini kader akan Update Info tanpa harus baca Koran atau nonton TV.”ujarnya.

Saat ditanyai kapan akan diliris, Purnama mengatakan akan diusahakan secepatnya karena saat ini ia tengah mempersiapkan server SMS UI tersebut.

“akan segera diliris secepatnya, saat ini sedang siapkan servernya”ucap purnama.(KBN)

Total comment

Author

KAMMI_Batam

Dalam rapat BPH KAMMI Batam yang diselenggarakan rutin setiap minggunya, ketua Kaderisasi PK KAMMI Batam, Mashita Ulfah, melaporkan kegiatan Pra Dauroh Marhalah (DM) yang telah dilaksanakan pada minggu (5/2) di tanjung pinggir. Konsep kegiatan yang digunakan pada pra DM kali ini berupa ice cream party.

“pra DM kemarin kita kemas dalam bentuk kegiatan Ice cream party di tanjung pinggir, didalamnya terdapat materi pengenalan KAMMI, games dan makan ice cream bersama” ujar mashita.

Mashita juga mengungkapkan pra DM kali ini merupakan Pra DM termewah dibandingkan Pra DM yang sebelum-sebelumnya. Namun ia bersyukur dan berterima kasih atas partisipasi dari panitia, kader dan alumni yang membantu terselenggaranya kegiatan ini.

“ini Pra DM termewah yang kita laksanakan, anggaran yang dihabiskan saja mencapai Rp. 700 ribuan. Namun Alhamdulillah dapat kita laksanakan berkat dukungan dari panitia, kader dan alumni” ungkapnya.

Selain itu, meskipun memakan dana yang cukup besar, mashita juga bersyukur karena hasil yang didapat dari kegiatan ini cukup memuaskan.

“hasilnya cukup memuaskan, dari 30 peserta yang ikut (di luar kader dan panitia), 16 orang sudah mengembalikan formulir kesediaannya mengikuti DM 1 yang akan kita laksanakan minggu depan. Dan tentu kita berharap yang lain akan menyusul juga untuk ikut DM.”ujar Mashita. (KBN).

Total comment

Author

KAMMI_Batam