Contact Form

 

Pal Alif versi Outdoor


Hari ini, Minggu(03/06) PK KAMMI Batam menyelenggarakan PAL ALIF kampung binaan. Pal Alif merupakan agenda rutin yang dikoordinasi oleh departemen Sosial Masyarakat KAMMI Batam dalam rangka mendidik anak-anak di kampung belian. Agenda yang biasanya dilakukan di mushola kampung belian dipindahkan ke taman bermain buana vista, karena ada perbaikan di mushola kampung belian.

Ide pindah tempatpun di ungkapkan oleh Aprin, menurut aprin PK KAMMI Batam dan salah satu mentor PAL ALIF “Kegiatan PAL ALIF harus tetap diadakan, pindah tempat ini juga bisa dijadikan suasana baru agar anak-anak PAL ALIF tidak bosan”.

Dengan motor para Mentor anak-anak PAL ALIF diangkut dari Mushola Kampung belian ke bona vista.

Acara dimulai dengan do’a yang dipimpin oleh raihan yang merupakan salah satu anak-anak PAL ALIF, kemudian dilanjutkan dengan permainan dan pemberian hadiah. Mereka terlihat sangat senang dan antusias mengikuti rangkaian permainan.

Pukul 11.00 acara ditutup dengan do’a dan mentor kembali mengantarkan mereka ke kampung belian, sebelum pulang para mentor diajak oleh anak-anak pal alif melihat kebun mereka dan tanaman yang ada disana.

Seperti biasa, diakhir acara saat pamit pulang mereka meminta para mentor untuk kembali lagi di jadwal berikutnya.

Total comment

Author

KAMMI_Batam

0   komentar

Cancel Reply