Contact Form

 

Sabtu (21/1) menjadi hari yang spesial bagi Pengurus Komisariat (PK) Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim indonesia (KAMMI) Batam. Bukan karena hari sabtu itu bertepatan dengan hari kartini, namun karena kehadiran seorang tamu spesial yakni akh maukuf selaku Pengurus Pusat (PP) KAMMI yang memberikan banyak inspirasi dan motivasi kepada kader-kader KAMMI di Batam.


Acara silaturahim yang dilaksanakan di Masjid Raya Batam pada pukul 13.30 ini berlangsung dengan suasana sangat akrab. Sesekali kader-kader KAMMI Batam tampak tersenyum-senyum saat mendengarkan penyampaian dari akh maukuf yang diiringi dengan sedikit candaan.


Dalam kesempatan silaturahim ini, akh maukuf juga memberikan pemahaman terkait manhaj KAMMI terbaru yang telah dibukukan.


“manhaj ini barus dipahami bersama karena arah dan tujuan KAMMI itu sudah sangat jelas didalamnya. Sehingga jika ada pihak lain yang bertanya-tanya tentang KAMMI, kawan-kawan bisa menjawabnya” jelas akh Maukuf

Total comment

Author

KAMMI_Batam
Bagaimana kalbu akan bersinar sementara gambaran dunia melekat pada cerminnya?! Bagaimana akan pergi menuju Allah, sementara ia terbelenggu oleh syahwatnya?! Bagaimana ingin masuk ke hadirat Allah, sementara ia belum membersihkan diri dari junub kelalaiannya?! Bagaimana bisa memahami berbagai rahasia, sementara ia belum bertobat dari kekeliruannya?!

Ini Medan kontemplasi. Pergulatan antara kesadaran(ruh) dan kecenderungan(nafsu). Hati tidak akan mungkin tenang bersamaNya bila kenyataan nafsu lebih masih lebih senang bersama makhlukNya. Tidak ada ibadah yang "menyejukan" bila dunia masih tetap "memabukan". Sebab, hati adalah tempat bertemunya "cahaya" kebenaran dan "api" kecenderungan. Hati akan redup, bahkan gelap jika kesadaran tersingkirkan. Hati bahkan bisa dipenuhi ilusi dan kelalaian. Lalu, kebenaran seperti apa yang kita peroleh. Terangilah hati, sempatkan diri meniti, untuk melangkah lebih hati-hati.

#Al-Hikam

Total comment

Author

KAMMI_Batam